Humas Umus- Kolaborasi Pemerintah Daerah dan Akademisi sepakati Perjanjian kerjasama antara Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Brebes (DPMPTSP) dan Universitas Muhadi Setiabudi tentang Program Pengentasan Kemiskinan Melalui Peningkatkan Legalitas Perizinan Berusaha Usaha Mikro dan Kecil di Kabupaten Brebes di Aula DPMPTSP Kab. Brebes Senin, (20/3)

Kerjasama tersebut merupakan bentuk untuk mewujudkan kepentingan bersama dalam meningkatkan penyelenggaraan pemerintah dan pembangunan daerah melalui program pengentasan kemiskinan oleh Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Brebes serta untuk lebih mengoptimalkan dan mengembangkan Tri Dharma Perguruan Tinggi Universitas Muhadi Setiabudi Kabupaten Brebes.

Rektor Universitas Muhadi Setiabudi Dr. Roby Setiadi, S.Kom., M.M. dalam sambutannya berharap dengan adanya kerjasama ini dapat membawa manfaat bagi Universitas Muhadi Setiabudi, DPMPTSP, dan Masyarakat luas tentunya.
Sementara itu Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu ( DPMPTSP) Dra. Tety Yuliana, M.Pd mengatakan dengan adanya kerjasama ini bisa mengurangi angka kemiskinan melalui peningkatan legalitas perizinan berusaha usaha mikro dan kecil di Kabupaten Brebes. Dapat mendorong pertumbuhan ekonomi dalam rangka peningkatan kesejahteraan rakyat,ujarnya.

Penandatanganan yang berlangsung di aula DPMPTSP Kabupaten Brebes, Senin (20-03-2023), turut di hadiri oleh Ketua Badan Pengurus Cabang (BPC) PHRI Brebes, Setya Teguh Yuwana. (TA)